Pages

Tuesday, December 9, 2014

Telkomsel Hadirkan 4G LTE di Jakarta dan Bali



Telkomsel baru saja secara resmi meluncurkan layanan komersial 4G LTE pertama di Indonesia. Hadirnya teknologi selular generasi keempat ini menempatkan Indonesia sejajar dengan negara-negara lainnya di dunia yang telah mengadopsi 4G dan sekaligus merupakan jawaban atas kebutuhan masyarakat Indonesia akan internet super cepat.


Layanan Telkomsel 4G LTE digelar di frekuensi 900MHz dengan lebar pita sebesar 5 MHz, yang memiliki kecepatan data access mencapai 36 Mbps. Frekuensi 900MHz memiliki daya pancar yang lebih besar, sehingga penetrasi sinyal Telkomsel 4G LTE akan dapat menjangkau sampai ke dalam gedung/rumah untuk area perkotaan dan menjangkau area yang jauh untuk di luar perkotaan.



Untuk tahap awal, dengan lebih dari 200 BTS 4G di Jakarta dan Bali, pelanggan akan dapat menikmati layanan Telkomsel 4G LTE di 200-an lokasi yang telah diidentifikasi sebagai lokasi high data traffic di Jakarta dan Bali. Di Jakarta, Telkomsel 4G LTE didukung oleh jaringan yang beroperasi secara outdoor yang meliputi beberapa area di Jakarta Selatan, Jakarta Barat, Jakarta Pusat dan Jakarta Timur antara lain Bandara Sukarno Hatta, Area Sudirman,  Semanggi,  SCBD, Tanah Abang,  Pondok Indah, Kebayoran Baru dan Blok M. Sedangkan untuk jaringan yang beroperasi secara indoor tersebar di 43 titik prominent high data traffic area seperti mal, perkantoran, gedung pemerintahan, daerah residensial, GraPARI Telkomsel, termasuk di dalamnya Gandaria City, Pacific Place, Senayan City, Plaza Indonesia, Kota Kasablanka dan lainnya. Untuk mengecek coverage 4G LTE dari Telkomsel bisa dilihat disini: http://internet.telkomsel.com/4g-lte/

Sedangkan di Bali, jaringan outdoor Telkomsel 4G LTE mencakup sekitar 90% wilayah kota Denpasar yaitu di kawasan Bisnis Teuku Umar, Imam Bonjol dan Sanur serta 80% wilayah kabupaten Badung meliputi kawasan Kuta, Legian, Nusa Dua, Jimbaran, kawasan GWK hingga sebagian kawasan Uluwatu. Untuk jaringan indoor terdapat di kawasan bandara Ngurah Rai, Mal Bali Galeria, Discovery Mall, Beach Walk dan Mall Kutabex. Layanan Telkomsel 4G LTE juga dapat dinikmati di GraPARI Kutabex dan GraPARI Telkomsel di Jalan Diponegoro.

Agar dapat segera menikmati layanan Telkomsel 4G LTE, pelanggan harus menggunakan ponsel yang sudah mendukung layanan 4G dengan memakai simcard 4G LTE yang disebut USIM (USIM merupakan simcard khusus dengan teknologi terkini untuk mendukung pengalaman akses berkecepatan tinggi).

Pelanggan Telkomsel yang ponselnya sudah mendukung layanan 4G, baik pascabayar (kartuHalo) maupun prbayar (simPARI, KartuAs, dan LOOP) cukup menukarkan simcard mereka dengan USIM secara gratis tanpa harus mengubah nomor yang mereka miliki saat ini dengan pilihan datang ke GraPARI atau meminta untuk dikirim ke rumah. Pelanggan yang saat ini ponselnya sudah mendukung layanan 4G LTE akan mendapatkan SMS untuk menentukan pilihan tersebut. Sedangkan bagi pelanggan baru yang telah memiliki ponsel 4G LTE bisa mendapatkan USIM di seluruh GraPARI Telkomsel di Jakarta & Bali.

No comments:

Post a Comment

 
UA-57881050-1
UA-57881050-1